MEMBAHAS KHADAM MALAIKAT DAN KHADAM JIN

MEMBAHAS KHADAM MALAIKAT DAN KHADAM JIN

di kalangan masyarakat kita ada istilah paranormal, dukun, tabib yang katanya mengaku bisa menghadirkan khadam malaikat, dan ada juga khadam jin, bisa menyembuhkan segala macam penyakit secara gaib, mengetahui hal hal gaib, mengetahui kejadian di masa yang akan datang, mengetahui isi hati seseorang, dan lain lain. bagaimana tinjauan hal hal tersebut dalam pandangan syariat islam?

Para ulama telah menuntas-habiskan persoalan "ihdharul mala'ikah" menghadirkan malaikat, dalam buku yg mereka tulis.....
Antara "ihdharul mala'ikah" menghadirkan malaikat dan "ihdharul jin" menghadirkan jin. Secara hukum tidak jauh berbeda....
Karena persoalan kedua hanya perbedaan istilah, hakikatnya sama, yaitu "ihdharus syaithon" menghadirkan syetan.
Orang yg beranggapan bahwa dirinya mampu menghadirkan malaikat, sesungguhnya tertipu oleh penampilan jin berseragam malaikat....
Orang yg berkeyakinan dirinya kuasa mendatangkan jin, juga tertipu oleh setan yg hadir berlagak jin muslim yg shalih dan taat.....
Seperti itulah fakta yg terjadi dikalangan sebagian terapis atau pengobat...
Biasanya mereka tidak menamakan terapinya dengan ruqyah, tapi memakai istilah-istilah yg cenderung kpd tarekat seperti terapi makrifat, terapi hikmah, terapi spritual dan sebagainya...
Tapi, anda jangan coba-coba berkata bahwa apa yg mereka lakukan adalah syirik. Dengan penuh percaya diri, ia berkata "Selama tidak ada unsur syirik, hal itu dibolehkan !!!"...
Dari sisi mana kita mengatakan perbuatan mereka syirik ? Sungguh betapa tipis dan halusnya tipu daya setan....
Sang ustadz berkata "Ilmu pengobatan ini saya dapatkan dari Rasul secara langsung melalui mimpi dan saya sudah menyembuhkan banyak orang. Dimana syiriknya? Saya tidak punya jimat, bukan penyembah setan, tidak punya ilmu kesaktian...bla..bla...".
Lagi-lagi, ia membantah "Dimana syiriknya?"....
Sungguh, menjadi peruqyah itu tidak segampang menyandangkan gelar "Ar-Roqy" di akhir nama seseorang, "Jalaluddin ar-Roqy" misalnya....
Seorang "Roqy" sama manusianya dengan seorang ahli hikmah atau bahkan dengan dukun bin paranormal....
Jika setan mampu menyesatkan seorang ahli hikmah, dia juga mampu menipu sang "Roqy" dengan berbagai macam cara licik dan halus....
Oleh karena itu, carilah jalan selamat yg dapat menghindarkan anda dari talbis Iblis yg selalu menjajakan jualan yg dibungkus dengan "syar'iyyah" atau "islamiyyah", padahal isinya adalah "syirkiyyah" atau "kufriyyah" atau "bid'iyyah"....
Lakukanlah yg jelas-jelas syar'iy  jika kita ingin selamat dunia dan akhirat.

Related Posts:

0 Response to "MEMBAHAS KHADAM MALAIKAT DAN KHADAM JIN"